Tuesday, February 3, 2009

TAHUN KEBAIKAN TUHAN

Kecaplah dan lihatlah, betapa baiknya TUHAN itu! Berbahagialah orang yang berlindung pada-Nya! Mazmur 34:9a


Dari firman ini kita harus tahu bahwa yang baik itu Tuhan bukan berkat-berkatnya. Tuhan mengajarkan kepada kita untuk fokus kepada Tuhan bukan fokus kepada pemberiannya. pemberianNya itu Cuma bonus saja.

Menurut kalender Israel, kita sekarang sedang memasuki tahun 5769. Setiap angka dan huruf di dalam bahasa Ibrani selalu memiliki arti. Nah tahun 5769 ini mempunyai arti: Biarlah ini menjadi tahun Samekh Tet. Apa itu Samekh Tet?

TET itu di dalam bahasa Ibrani digambarkan bisa menjadi dua arti. Arti yang pertama adalah menggambarkan seseorang yang sedang sujud kepada Raja. Jadi dalam kehidupan kita sehari-hari Tuhan mengajarkan kita untuk selalu menundukkan kehidupan kita kepada Sang Raja yang adalah Yesus dan senantiasa menghormati Dia di dalam segala hal. Yang harus menjadi kerinduan kita di tahun ini adalah bukannya kita mengalami kebaikan Tuhan tetapi bagaimana kita MENGALAMI TUHAN.


Arti kedua dari TET adalah Ular. Dengan arti lain, bahwa jika kita tidak menundukkan hidup kita sepenuhnya kepada Tuhan, maka Iblis (yang digambarkan dengan Ular) sudah mengintip dan siap menghancurkan kehidupan rohani kita.


Bagaimana caranya megecap kebaikan Tuhan?
1. Lihat apa yang Tuhan telah lakukan selama ini
2. Menghirup aroma atau atmosfir kedamaian Tuhan.
3. Menyambut pekerjaan Tuhan.
4. Membedakan mood dari Roh Kudus.
5. Membuat “diskripsi” tentang kebaikan Tuhan.


Di dalam 2Taw 20:1-17 diceritakan bagaimana Tuhan memberikan janji kemenangan kepada Israel. “...Lihatlah bagaimana Tuhan memberikan kemenangan kepadamu...” (Ay 17). Lalu di dalam 2 Taw 20:20-22 diceritakan bagaimana Tuhan memberkan kemenangan kepada Israel melalui Kuasa dari Pujian.

Apa inti dari semuanya? Yesus berkata: “hanya satu saja yang perlu: Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari padanya”. (Lukas 10:41-42). Apa itu bagian yang terbaik? Yaitu hidup menyembah Raja di atas segala raja


(dikotbahkan Ps Dr Pingkan Sihite, 18 Jan 09)

No comments: